Membentuk Masa Depan yang Damai dan Tangguh: Diskusi tentang Kesetaraan Gender, Maskulinitas, Perlindungan Sosial, dan Upaya Perdamaian di Wilayah Konflik

Kamis, September 26, 2024

Forum From Research to Policy yang bertema “Membentuk Masa Depan yang Damai dan Tangguh: Diskusi tentang Kesetaraan Gender, Maskulinitas, Perlindungan Sosial, dan Upaya Perdamaian di Wilayah Konflik” bertujuan meningkatkan pemahaman mengenai masalah-masalah penting yang berkaitan dengan maskulinitas dan kesetaraan gender dalam konflik dan pembangunan perdamaian di wilayah konflik.

Diskusi ini menggali lebih dalam temuan dan rekomendasi dalam catatan kebijakan yang berjudul “Gender Equality, Masculinity, and Peacebuilding in Post-Conflict Areas”.

Pembahasan akan berfokus pada hubungan antara pandangan tentang pembagian kerja berdasarkan gender dan status sosial, politik, dan pendidikan dalam konteks pembangunan perdamaian pascakonflik. Selain itu, forum ini juga akan menjadi wadah untuk mengumpulkan masukan dan gagasan mengenai isu perempuan, perdamaian, dan keamanan yang lebih inklusif.

Bagikan laman ini

Waktu 
09:00 – 12:00 (GMT+7)
Tempat 
Swiss-Belhotel Rasuna Epicentrum
Nama Kontak 
The SMERU Research Institute
Email Kontak 
comms@smeru.or.id