Pendanaan Kami


Pendanaan The SMERU Research Institute (SMERU) berasal dari berbagai sumber. Pada masa awal pendiriannya, SMERU mendapat dana hibah dari Ford Foundation, Australian Aid (AusAID), dan Department for International Development (DFID). Dengan berjalannya waktu, kami berhasil meningkatkan kemandirian keuangan kami dengan mendapatkan proporsi dana yang makin besar dari dana hibah kompetitif untuk penelitian dan proyek penelitian tertentu.

Berbagai donor juga telah memberikan dukungan kepada SMERU melalui skema sponsorship dalam penyelenggaraan komunikasi kebijakan dalam bentuk kegiatan forum diskusi dan diseminasi, seperti Forum Kajian Pembangunan (FKP) dan Forum Pembangunan Daerah (FPD). Lebih lanjut, SMERU telah dipercaya untuk memberikan pelatihan dan peningkatan kapasitas berbayar kepada pemangku kepentingan, baik di tingkat pusat maupun daerah, sebagai upaya untuk meningkatkan kapasitas mereka dalam melakukan penelitian dan analisis kebijakan.

Pada 2021, Knowledge Sector Initiative (KSI) memberikan dukungan kepada SMERU untuk mengembangkan SMERU Learning Centre (SLC), yaitu sebuah platform pembelajaran daring yang mengelola pengetahuan dan keterampilan peningkatan kualitas kebijakan pembangunan berbasis bukti serta menjadikan kekayaan pengetahuan tersebut sebagai bahan pelatihan bagi publik. Platform SLC dapat diakses oleh publik dan konten pada platform tersebut dapat diisi oleh lembaga lain yang memiliki modul pembelajaran yang relevan (syarat dan ketentuan berlaku).

Jika Anda tertarik untuk mendukung atau ingin bekerja sama dengan SMERU melalui kegiatan penelitian, peningkatan kapasitas, pengembangan modul e-learning, diseminasi, dan forum, ataupun dalam memperoleh dana hibah untuk kegiatan penelitian, silakan menghubungi Hesti Marsono di hesti@smeru.or.id atau Yudi Suwarna di ysuwarna@smeru.or.id.

 

Bagikan laman ini