Kemiskinan Anak dan Perlindungan Sosial

Analisis Kemiskinan dan Ketimpangan

Dengan dirumuskannya Tujuan Pembangunan Milennium (MDGs), isu kemiskinan anak kembali muncul ke permukaan. Sebagaimana kelompok rentan lainnya, anak termasuk kelompok yang terkena dampak paling besar dan jangka panjang dari kemiskinan. Karena anak mengalami beragam bentuk deprivasi, diperlukan intervensi yang bersifat holistik untuk memperbaiki kesejahteraan mereka. Perlindungan sosial adalah salah satu sarana yang digunakan pemerintah untuk menanggulangi kemiskinan. Namun, sebagaimana juga kebijakan lain, ada kekhawatiran bahwa program-programnya tidak mencapai atau bahkan mengekslusikan mereka yang paling rentan dan membutuhkan.

Sebenarnya, berbagai penelitian di bidang perlindungan sosial yang berkaitan dengan isu anak sudah dilakukan di berbagai negera, termasuk Indonesia, untuk melihat bagaimana program-program tersebut dilaksanakan. Sayangnya, kesempatan untuk saling berbagi dan bertukar pikiran di kalangan para peneliti serta akademisi, terutama yang berasal dari negara berbeda, sangat terbatas.

Karena hal itulah Bappenas, UNICEF Indonesia, dan Lembaga Penelitian SMERU pada 10–11 September 2013 di Jakarta menyelenggarakan konferensi internasional “Kemiskinan Anak dan Perlindungan Sosial”. Konferensi ini diselenggarakan sebagai forum bagi pemerintah, pembuat kebijakan, peneliti, organisasi nonpemerintah dan organisasi internasional untuk membahas mengenai perlindungan sosial dan anak dari berbagai perspektif, dan saling bertukar pengalaman dalam rangka mendorong perbaikan kebijakan yang berbasis bukti.

Dalam buletin edisi ini kami sajikan ringkasan lima makalah terpilih dari makalah-makalah yang dipresentasikan saat konferensi untuk mewakili tema-tema yang menjadi sorotan konferensi. Semua makalah konferensi dapat diakses melalui situs jaringan SMERU. Dengan makin banyaknya studi tentang kemiskinan anak, diharapkan pemerintah dapat mengembangkan kebijakan-kebijakan yang lebihtepat dan inklusif, selain mendorong agar masalah kemiskinan anak lebih diprioritaskan dalam agenda kebijakan nasional. 

Bagikan laman ini

Penulis 
Angela Kearney
Gracia Hadiwidjaja
Cindy Paladines
Matthew Wai-Poi
Joseph Natanael Marshan
M. Fajar Rakhmadi
Mayang Rizky
Simrin Singh
Sarah McLeish
Ronald U. Mendoza
Mari Chrys R. Pablo
David B. Yap II
Wibowo L.
Harmiko M. P.
Aristyanita V.
Santika O.
Penulis
Angela Kearney
Gracia Hadiwidjaja
Cindy Paladines
Matthew Wai-Poi
M. Fajar Rakhmadi
Simrin Singh
Sarah McLeish
Ronald U. Mendoza
Mari Chrys R. Pablo
David B. Yap II
Wibowo L.
Harmiko M. P.
Aristyanita V.
Santika O.
Kata Kunci 
kemiskinan anak
MDGs
program perlindungan sosial
Tipe Publikasi 
Terbitan Berkala
Ikon PDF Download (4.21 MB)