DKI Jakarta

Indonesia
 

PENELITIAN

KAMI

 

Studi ini bertujuan untuk mengetahui dan membandingkan praktik manajamen kesehatan menstruasi (MKM) serta dampaknya terhadap tingkat kehadiran dan partisipasi sekolah anak perempuan di SD yang sudah dan belum mendapatkan intervensi MKM dari Yayasan Plan Indonesia. 

Kemiskinan Multidimensi pada Anak di Indonesia

Penanggulangan kemiskinan secara umum menggunakan dua pendekatan, yaitu pembangunan ekonomi untuk meningkatkan pendapatan dan pemberdayaan masyarakat untuk mengembangkan kapasitas sumber daya manusia. Keberhasilan penanggulangan kemiskinan ditentukan, antara lain, oleh ketepatan kebijakan dan penargetannya. Unit target kebijakan dapat berupa masyarakat, keluarga, atau individu yang dapat dibedakan berdasarkan tingkat usia dan jenis kelamin.

Memetakan Kemiskinan di Indonesia

Salah satu masalah yang paling sulit dan menentukan dalam pelaksanaan program penanggulangan kemiskinan adalah penentuan target penerima manfaat program. Indonesia adalah negara yang luas dan jumlah penduduknya besar, dan saat ini statistik kemiskinan yang dapat dipercaya hanya tersedia sampai pada tingkat propinsi. Oleh karena itu, tidaklah mengherankan bahwa penetapan daerah sasaran kelompok masyarakat miskin untuk program penanggulangan kemiskinan menjadi lebih sulit.

Pelaksanaan Subsidi Langsung Tunai di Indonesia

Untuk mengurangi dampak kenaikan bahan bakar minyak (BBM) terhadap masyarakat miskin dan rentan, melalui Inpres No. 12 Tahun 2005 tentang Pelaksanaan Bantuan Langsung Tunai kepada Rumah Tangga Miskin, pemerintah meluncurkan Program Subsidi Langsung Tunai (SLT). Sebagaimana juga program-program bantuan sebelumnya, pelaksanaan SLT di lapangan pun tidak luput dari berbagai kendala. Bersamaan dengan itu, muncul berbagai pendapat di masyarakat mengenai keefektifan program ini dan dampak yang ditimbulkannya.

Pelaksanaan Program Operasi Pasar Khusus (OPK) Hasil Pengamatan Lapangan Kilat Tim SMERU di Lima Propinsi

SMERU telah menurunkan Tim Peneliti Lapangan Dampak Krisis untuk memantau dan mempelajari pelaksanaan serta perkembangan Program Operasi Pasar Khusus (OPK) BULOG, yang merupakan salah satu program Jaring Pengaman Sosial (JPS) yang telah diluncurkan sebagai jawaban atas krisis yang berlangsung di Indonesia. Kegiatan lapangan dilaksanakan pada akhir bulan Oktober sampai pertengahan Nopember 1998, dengan mengunjungi 21 kelurahan dan 19 desa di 5 propinsi yang meliputi DKI Jakarta, Jawa Tengah, Sulawesi Tengah, Maluku dan Sumatera Selatan.

Hubungan Industrial di Jabotabek, Bandung dan Surabaya pada Era Kebebasan Berserikat

Penelitian kualitatif ini dilakukan oleh Lembaga Penelitian SMERU untuk Bappenas dengan dukungan dari PEG-USAID. Tujuan utama adalah untuk mengetahui pandangan pengusaha dan pekerja/buruh terhadap RUU yang sedang dibahas dan praktek hubungan industrial di Indonesia selama masa transisi. Penelitian lapangan dilakukan selama kurun waktu Oktober - Nopember 2001 di wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi (Jabotabek), Bandung, dan Surabaya.

Kajian Cepat Pelaksanaan Subsidi Langsung Tunai Tahun 2005 di Indonesia: Studi Kasus di Provinsi DKI Jakarta

Laporan ini merupakan hasil kajian cepat (rapid appraisal) Lembaga Penelitian SMERU sebagai upaya dini untuk mengetahui berbagai permasalahan dan kelemahan teknis pelaksanaan Program Subsidi Langsung Tunai di Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Program ini dirancang pemerintah untuk membantu mengurangi beban hidup rumah tangga miskin akibat kebijakan pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak pada 1 Oktober 2005.

Penerapan Upah Minimum di Jabotabek dan Bandung

Penelitian kualitatif ini bertujuan untuk melihat pelaksanaan kebijakan upah minimum regional (UMR) di tingkat perusahaan. Masalah-masalah yang ingin diketahui antara lain: (i) bagaimana kebijakan UMR diterapkan di perusahaan: (ii) apa kendala yang dihadapi perusahaan dalam menerapkan UMR, (iii) apa upaya perusahaan guna mengimplementasikan kebijakan UMR, (iv) dampak kebijakan UMR terhadap permintaan tenaga kerja di tingkat perusahaan, dan (v) dampak krisis bagi perusahaan dan penerapan UMR.

Persepsi Penerima Manfaat Program Penanggulangan Kemiskinan: Studi Kasus Tiga Kelurahan di Provinsi DKI Jakarta

Laporan ini memaparkan pelaksanaan dan manfaat berbagai program penanggulangan kemiskinan yang telah dilaksanakan Pemerintah di Provinsi DKI Jakarta pada 2010 berdasarkan informasi yang disampaikan oleh masyarakat, terutama rumah tangga sasaran (RTS). Penelitian ini secara khusus melihat Program Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan Program Keluarga Harapan (PKH), serta berbagai program lain yang diungkapkan masyarakat.

Bagikan laman ini