Pendampingan Penelitian Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat (PSBM) BKKBN

Latar Belakang 

Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) menjalankan program Kampung KB untuk memberikan dampak terhadap penurunan angka kelahiran serta peningkatan kesejahteraan keluarga di Indonesia. Pada 2020, BKKBN berencana mengembangkan Desa Bugel di Kabupaten Kulonprogro untuk menjadi center of excellence Kampung KB. Desa Bugel akan mengadopsi suatu model peningkatan ekonomi keluarga melalui pengelolaan pemanfaatan limbah rumah tangga untuk menjadi produk unggulan di Kampung KB. Dengan demikian, Desa Bugel dapat menjadi percontohan di tingkat nasional dan internasional.

Tujuan 

SMERU melakukan pendampingan dengan memberikan saran atau masukan terkait pelaksanaan penelitian yang dilakukan oleh BKKBN.

Metodologi 

Terdapat empat aktivitas utama dalam kegiatan pendampingan penelitian ini:

  1. mengkaji desain dan instrumen penelitian yang disusun tim peneliti BKKBN,
  2. mendampingi pelaksanaan penelitian lapangan tim peneliti BKKBN,
  3. mengkaji rancangan proses bisnis yang disusun oleh tim peneliti BKKBN, dan
  4. membantu tim peneliti BKKBN dalam penyusunan laporan penelitian dan draf artikel ilmiah dalam bahasa Indonesia.

Bagikan laman ini

Penasihat 
Koordinator 
Status 
Selesai
Tahun Penyelesaian 
2020
Pemberi Dana Proyek 
Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) KB dan KS
Mitra Kerja Proyek 
Jenis Jasa
Wilayah Studi